Minuman Hangat Musim Hujan Khas Jogja

Musim penghujan telah tiba, buat para traveller yang sedang berada di jogja dengan ditemani hari-hari yang hujan bisa untuk sejenak menghangatkan badan dengan beberapa minuman khas Yogyakarta. minuman hangat atau wedang memang paling mengerti kebutuhan badan di kala hujan tiba. Untuk Traveller yang berada di Jogja, jangan lupakan minuman khas Jogja yang siap menghangatkan badan dan suasana. Berikut minuman khas Yogyakarta yang Cocok untuk anda nikmati kala hujan sedang mengguyur:

  1. Wedang Ronde

Minuman yang telah kondang ini cocok untuk dinikmati kala hujan tiba yaitu Wedang Ronde. Minuman ini akan terasa lebih nikmat terutama ketika udara sedang dingin dan sepi, hangatnya wedang ronde pas banget untuk menemani suasana. Hangatnya air jahe dengan isian kacang tanah, kolang-kaling, sagu mutiara hingga roti tawar, menyatu dengan tepat dan hangat di mulut. Para traveller bisa menjumpai banyak gerobak yang menjajakan wedang ronde di sekitaran Jogja, terutama di malam hari.

 

  1. Wedang Tahu (Kembang Tahu)

Pernah bayangin tahu dijadikan minuman hangat?. Sebenarnya wedang tahu ini terbuat dari Sari kedelai atau susu kedelai tawar, yang dibuat memadat seperti tahu putih, namun lebih lembut dan rapuh. ‘Tahu’ ini kemudian diambil dengan cara disendokkan ke dalam mangkok saji, lalu disiram dengan air rebusan jahe bersama gula merah dan pandan. Minuman hangat ini pas banget untuk dinikmati ketika cuaca hujan dan dingin. Para  Traveller bisa menemui minuman ini di sekitaran Tugu Yogyakarta hingga area jalan Kranggan.

 

  1. Wedang Jahe

Minuman yang paling populer ini bisa traveller temui di setiap warung Angkringan di seluruh yogyakarta. Minuman yang manis dan rasa pedas khas jahe ini memang nikmat sekali kita nikmati ketika hawa dingin merasuki badan, minuman tradisional ini bisa disajikan hangat dan panas. Meskipun hanya air jahe minuman hangat inilah yang paling sering dicari untuk menghangatkan badan saat kondisi kurang sehat atau saat cuaca dingin ketika hujan.

 

  1. Sekoteng

Minuman yang hampir mirip dengan Wedang Ronde ini, banyak dijajakan di sekitar Yogyakarta, terutama di malam hari. Bedanya Sekoteng ini terbuat dari air rebusan jahe dengan tambahan kacang tanah, kacang hijau, pacar cina, potongan roti, dan kolang-kaling. Selain itu Yang membedakan wedang ronde dengan sekoteng adalah tambahan susu kental manis sehingga rasa sekoteng terasa lebih legit dan kental.

 

  1. Kopi Joss

Ini dia kopi paling legendaris di Jogja, kopi Joss! Kopi hitam yang panasnya terjaga dengan memasukkan sebongkah arang yang masih menyala ke dalam gelas yang telah terisi kopi. Rasa kopi yang pahit jadi makin khas dan mantap hangatnya dengan bantuan arang.

  1. Bajigur

Minuman yang berbahan dasar jahe. Ditambahkan gula aren, santan, garam,  daun pandan, dan bubuk vanili membuat minuman tradisional ini makin sedap. Bagi traveller yang ingin menjajal hangatnya minuman ini bisa datang ke warung Bude Warsi. Terletak di Jalan Alun-alun Utara No 1, Kadipaten, Kraton, warung ini selalu dipenuhi warga Yogyakarta maupun para wisatawan yang ingin merasakan hangatnya segelas wedang Bajigur.

 

  1. Wedang Uwuh

Wedang uwuh yang memiliki kekhasan berupa Warnanya yang agak kemerahan yang didapat dari kayu secang. Selain itu terdiri dari pala, cengkeh, jahe, secang, dan kayu manis. nikmat banget kalau sudah meminumnya. Cobain, deh kalu kamu sedang berkunjung ke Jogja.

 

  1. Wedang kraton

Begitulah sebutannya, merupakan minuman tradisional jenis wedang uwuh. Yang membedakannya hanyalah jahe yang digunakan adalah jahe kering, Rasa jahenya pun tak kalah, mampu ‘menusuk’ leher dan memberikan kehangatan badan ketika dinikmati. Di samping jahe, tambahan rempah-rempahnya juga menyehatkan, seperti cengkih, daun cengkih, daun pala, kayu secang, kayu manis, kapulaga.

 

  1. Kopi Klotok

Minuman khas satu ini dapat dengan mudah  kita jumpai terutama di daerah Yogyakarta dan Jawa Tengah. Sebenarnya kopi ini sama saja dengan kopi lain pada umumnya, hanya saja proses pembuatannya yang berbeda, proses inilah yang membuat rasa kopi klotok ini mempunyai rasa yang khas dan nikmat.

Kampung Seni Nitiprayan

Mengunjungi kampung seni sebagai tujuan wisata bisa menjadi salah satu alternatif pengisi waktu liburan. Sebagi kota budaya yogyakarta juga mempunyai sebuah kampung seni, kampung itu sangat terkenal di kalangan para seniman. Bahkan Ada sebuah anekdot yang cukup terkenal di kalangan para Seniman Yogyakarta, anekdot itu berbunyi “Jangan mengaku seniman bila belum pernah tinggal di Kampung Seni Nitiprayan”. Kampung seni itulah julukan yang disandang Kampung Nitiprayan yang berada di desa Ngestiharjo, kecamatan Kasihan,Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Sekitar 3 KM ke arah barat daya dari Keraton Yogyakarta. Walaupun jaraknya tidak terlalu jauh dari pusat kota dan sudah terhimpit suasana modernitas kampung ini masih menjunjung nilai kearifan budaya lokal. Hal ini dapat dilihat dari rumah-rumah penduduk yang masih mempertahankan arsitektur jawa dengan bentuk Limasan. Serta terlihatnya Semangat gotong royong serta niali nlilai moral jawa yakni sopan santun dan saling menghormati masih sangat dijunjung tinggi.

Gambaran

Pada mulanya kampung Nitiprayan tidak jauh berbeda dengan kampung lainnya yang berada di wilayah bantul dengan mayoritas penduduknya  yang berprofesi sebagai Petani. Yang menjadi pembeda hanyalah banyaknya Seniman yang tinggal di desa ini. Selain itu sejak zaman dulu kampung ini memang telah dikenal sebagai permukiman para seniman di Yogyakarta. Dengan nuansa seni yang terlanjur melekat di kampung nitiprayan. Kondisi kampung ini berubah derastis setelah masyarakat membuat sebuah terobosan baru dengan mengkolaborasikan sebuah kampung yang sarat nuansa seni. Mulai dari penduduk, lingkungan sekitar, sampai kegiatan keseharian. Dengan berbagai tahapan yang diawali dengan membuat beberapa wadah kesenian, diantaranya Rebana, Angklung, dan Karawitan. Dengan kerja keras dan kerjasama yang baik gagasan untuk membuat kampung Seni dengan media Kampung akhirnya Terealisasi. Dan kini telah banyak pengunjung yang datang ke kampung ini, baik sekedar untuk berwisata maupun juga melihat event-event yang diselenggarakan di tempat ini.

Kesenian

Selain itu di tempat ini juga dibangun sanggar Anak Alam (SALAM). Hal ini betujuan untuk menciptakan kehidupan belajar untuk masyarakat luas dengan proses interaksi  yang terbuka dengan mengutamakan lokalitas dan persahabatan dan lingkungan. Sehingga pengunjung bisa menikmati karya seni di tiap sudutnya. Banyaknya ruang-ruang kreasi yang ada di Nitiprayan seperti Sangkring Art Space atau Jogja Art Relief. Memberi kesempatan bagi para pengunjung Kampung Seni Nitiprayan bisa melihat langsung bagaimana kegiatan seni di desa tersebut. Selain ada Sangkring, di Nitiprayan terdapat berbagai tempat yang berhubungan dengan kegiatan kreatif. Masih ada Rumah Budaya Tembi, Balai Keseharian dan Pemajangan, Jogja Art Lab, Sewon Art Space, dan lain sebagainya yang buat kamu makin penasaran.

Wajib Kamu Tau 10 Tempat Wisata Hits Jogja

Daerah Istimewa Yogyakarta bernama Asli Ngayogyakarto Hadiningrat. Sebagian orang menyebut tempat ini dengan nama “Jogja”. Provinsi kecil dengan predikat Daerah Istimewa di indonesia ini mempunyai beragam julukan, mulai dari Kota Gudeg, Kota Pelajar, Kota Budaya, dsb. Jogja kini dikenal dengan masyarakatnya yang ramah dan berbudaya membuat kota ini cocok untuk dijadikan destinasi liburan. Berikut Tempat Wisata Hits Jogja Jogja terbaru yang harus dikunjungi :

1. Jogja Bay, Pirates Adventure Waterpark

jogja bay

Tempat wisata yang mengusung wisata keluarga dengan wahana Waterpark ini berada di desa Maguwoharjo, Depok, Sleman, Yogyakarta. Wisata Hits Jogja serupa dengan waterpark yang ada di Orlando AS, dan Bali. Rencana kedepan Jogja Bay ini akan menjadi waterpark yang terbesar dan termegah di Indonesia, dengan wahana dan fasilitas terlengkap yang akan membuat nyaman pengunjung.

2. De Mata Trick Eye Museum

de mata jogja

Mengunjungi museum kini sudah lebih menyenagkan daripada dahulu, kesan membosankan yang menyelimuti museum akan segera berubah, tentunya setelah mengunjungi museum yang satu ini. museum ini memiliki sekitar 120 koleksi gambar 3D yang seolah menghipnotis mata wisatawan yang berkunjung.

3. Upside Down World Jogja

Ingin Melihat keunikan segala sesuatu dengan posisi terbalik, salah satu tempat yang menyediakan wisata itu adalah Upside Down World Jogja.Wisata Hits Jogja ini kita dapat menjumpai suatu hal yang menarik, yaitu Wisata Hits Jogja dengan foto terbalik. Keunikan inilah yang menjadikan tempat ini banyak dikunjungi wisatawan yang ingin berpose dengan gaya unik dan nampak terbalik.

4. Cave Tubing Kalisuci

kali suci yogyakarta

Dengan ditetapkannya kalisuci sebagai kawasan ekokarts oleh pemerintah membuat tempat ini menjadi salah satu tempat yang bagus untuk melakukan cave tubing, dengan menyusuri goa dan perpaduan jeram di dalam sungai bawah tanah kalisuci, dengan pemandangan karst di sekeliling sungai dan hijaunya tanaman diantara batuan karst membuat tempat ini sayang untuk dilewatkan. Mengingat tempat seperti ini hanya ada tiga tempat didunia, yaitu di Mexico, New Zeland, dan di Kalisuci Yogyakarta.

5. Taman Pelangi

taman lampion

Wisata Hits Jogja yang  satu ini masih terletak di komplek monumun jogja kembali ini patut kita kunjungi setelah berkeliling di dalam museum. Waktu yang tepat ke tempat ini yaitu kala malam tiba. Kita bisa menikmati suasana malam hari dengan kerlap kerlip lampion yang menawan dengan beraneka ragam bentuk dan warna.

6. Goa Jomblang

goa jomblang

Wisata Hits Jogja berbau Alam ini berada di Gunungkidul. Sangatlah memukau keindahannya, Goa Jomblang yang dapat menguji adrenalin. Memang terkenal dengan pintu masuknya yang vertikal alias rata dengan permukaan tanah. Sehinga pengunjung yang ingin masuk ke tempat ini harus punya nyali yang lebih. Dengan kedalaman hingga 80 meter. Hal ini wajar mengingat goa ini menawarkan pemandangan hutan purba dan pancaran cahaya surga.

7. Sindu Kusuma Edupark

sindu kusuma edupark

Sindu Kusuma Edupark yang terletak di Jln. Magelang Km 2, desa Sinduadi, Mlati, Sleman ini merupakan wisata baru yang menyajikan berbagai wisata edukasi dan wahana permainan. Salah satu wahana yang menjadi icon di tempat ini yaitu, Cakra Menggilingan (Bianglala Raksasa). Selain bianglala raksasa di tempat ini juga tersedia wahana outdoor lainnya seperti, air bicycle, swgway, dan mobil listrik. Selain outdoor di tempat ini juga terdapat wahan indoor yang tak kalah seru salah satunya Theater 7 Dimensi yang sangat mengagumkan.

8. Curug Luweng Sampang

Jika AS memiliki Antelope Canyon, maka yogyakarta memiliki Curug Luweng Sampang. Tempat ini memiliki dinding batu bergaris horizontal yang terbentuk oleh aliran air dan berwarna cokelat kehijauan. Air di curug ini berasal dari pegunungan sewu yang sudah tidak diragukan lagi kejernihan airnya, bahkan wisatawan bisa berenang menyusuri berbagai terowongan dan ceruk tersembunyi di balik dinding bebatuan di tempat ini.

9. Pantai Wohkudu

pantai wohkudu

Bagi wisatawan yang menginginkan menikmati keindahan pantai pasir putih tanpa ada kerumunan orang banyak karena menginginkan suasana yang hening bisa berkunjung ke pantai yang satu ini, pantai wohkudu ini mendapat julukan sebagai surga tersembunyi. Pantai yang masih asri dan belum terjamah oleh banyak orang, pantai ini juga memiliki tepian yang ditumbuhi rumput yang bisa digunakan oleh wisatawan untuk camping atau sekedar bermain-main dan bersantai. Pantai Wohkudu juga sangat cocok dikunjungi bagi kamu pecinta petualangan yang sedang mencari Wisata Hits Jogja baru dan belum banyak diketahui orang, namun tentunya kita juga harus menjaga kelestarian pantai dengan tidak merusak alam ya.

10. Wisata Edukasi Omah Salak Sleman

omah salak

Turi, Kabupaten Sleman, memang terkenal sebagai sentra salak pondoh sejak tahun 70an, namun Setelah erupsi merapi 2010 lalu banyak perkebunan salak yang rusak, sehingga untuk menggiatkan perkebunan salak didirikanlah ”omah salak”. Selain menggiatkan kembali, Omah salak ini juga mengembangkan Wisata Hits Jogja beredukasi mengenai tanaman salak dari penanaman hingga berbagai hasil olahan salak. Dengan potensi salak yang bagus membuat tempat ini selalu ramai pengunjung yang penasaran dengan omah salak satu ini.