Umbul Sigedang, Sensasi Mandi Dan Berenang Di Air Mineral

Kalau berenang di kolam renang sudah merasa biasa akan airnya yang beraroma Kaporit. Para traveller bisa  mencoba berenang di Umbul sigedang yang berada di Klaten Jawa Tengah.  Di wilayah klaten sendiri memang sangat banyak terdapat umbul yang memiliki mata air yang masih alami dan sama sekali belum tercemar oleh paparan polusi limbah rumah tangga. Sehingga banyak perusahaan air mineral yang mendirikan pabrik pengemasan di sekitar wilayah klaten. Salah satu umbul yang paling fenomenal adalah umbul ponggok yang saat ini ramai di kunjungi wisatawan. Memiliki fasilitas andalan diving air tawar dan foto underwater yang sangat jernih dan menakjubkan.

Dalam bahasa jawa

umbul berarti mata air yang masih alami dan jernih. Di wilayah Klaten selain umbul ponggok dan sigedang masih banyak lagi umbul-umbul yang dekat dengan umbul ponggok, ada umbul tirtomartani, umbul pluneng, umbul sususan dan masih banyak lagi. Lokasi umbul sigedang secara administratif terletak di wilayah dusun umbulsari, kelurahan Ponggok, kecamatan Polanharjo, kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Tidak begitu sulit menemukan lokasi umbul ini karena sudah terpasang banyak petunjuk menuju ke lokasi umbul sigedang ini.

Lokasi

umbul sigedang yang menarik dan alami, membuat para pengunjung ingin segera masuk di dalam air dan berenang bersama ikan-ikan. Air di umbul ini yang begitu dingin dan segar banget di tambah lagi bebeatuan alami di dasar umbul ini yang membuat umbul ini semakin terkesan alami. Umbul sigedang ini memiliki sumber air yang berbeda. Memiliki kandungan mineral yang paling tinggi dan masih bebas dari polusi. Sehingga jika mandi di umbul ini seolah sedang berenang di ribuan galon air mineral. Maka tak heran juga jika di dekat umbul sigedang terdapat pabrik pengemasan air mineral ternama yang sumber airnya juga diambil dari umbul sigedang. Sensasi berenang di ribuan galon Air mineral kemasan ini bisa kita rasakan cukup dengan membayar tiket sebesar Rp. 3000,-. cukup murah bukan!

Dengan harga semurah itu para pengunjung sudah bisa merasakan sensasi mandi di ribuan galon air mineral yang segar. Umbul ini juga tidak terlalu dalam dan sudah dikelola dengan baik, sehingga para pengunjung merasa nyaman untuk berwisata di tempat ini. Guna menjaga kelestarian air dan kemurniannya, para pengunjung yang berenang di tempat ini diminta untuk tidak menggunakan sabun agar tidak mencemari air di tempat ini. Di umbul Sigedang ini terdapat dua umbul yang bernama umbul lanang dan umbul wedok. Umbul lanang ini dikhususkan untuk pengunjung pria, sedangkan umbul wedok untuk pengunjung perempuan. Namun seiring berjalannya waktu kedua umbul tersebut bisa digunakan baik untuk laki-laki maupun perempuan.

Fasilitas

yang ada di umbul Sigedang ini terbilang sudah mencukupi. Dengan tersedianya warung-warung yang menyediakan aneka makanan dan minuman dikala kita lapar dan haus, serta sudah ada kamar mandi yang bersih dan memadai untuk kita gunakan membilas badan kita setelah puas berenang di umbul Sigedang ini.

Minuman Hangat Musim Hujan Khas Jogja

Musim penghujan telah tiba, buat para traveller yang sedang berada di jogja dengan ditemani hari-hari yang hujan bisa untuk sejenak menghangatkan badan dengan beberapa minuman khas Yogyakarta. minuman hangat atau wedang memang paling mengerti kebutuhan badan di kala hujan tiba. Untuk Traveller yang berada di Jogja, jangan lupakan minuman khas Jogja yang siap menghangatkan badan dan suasana. Berikut minuman khas Yogyakarta yang Cocok untuk anda nikmati kala hujan sedang mengguyur:

  1. Wedang Ronde

Minuman yang telah kondang ini cocok untuk dinikmati kala hujan tiba yaitu Wedang Ronde. Minuman ini akan terasa lebih nikmat terutama ketika udara sedang dingin dan sepi, hangatnya wedang ronde pas banget untuk menemani suasana. Hangatnya air jahe dengan isian kacang tanah, kolang-kaling, sagu mutiara hingga roti tawar, menyatu dengan tepat dan hangat di mulut. Para traveller bisa menjumpai banyak gerobak yang menjajakan wedang ronde di sekitaran Jogja, terutama di malam hari.

 

  1. Wedang Tahu (Kembang Tahu)

Pernah bayangin tahu dijadikan minuman hangat?. Sebenarnya wedang tahu ini terbuat dari Sari kedelai atau susu kedelai tawar, yang dibuat memadat seperti tahu putih, namun lebih lembut dan rapuh. ‘Tahu’ ini kemudian diambil dengan cara disendokkan ke dalam mangkok saji, lalu disiram dengan air rebusan jahe bersama gula merah dan pandan. Minuman hangat ini pas banget untuk dinikmati ketika cuaca hujan dan dingin. Para  Traveller bisa menemui minuman ini di sekitaran Tugu Yogyakarta hingga area jalan Kranggan.

 

  1. Wedang Jahe

Minuman yang paling populer ini bisa traveller temui di setiap warung Angkringan di seluruh yogyakarta. Minuman yang manis dan rasa pedas khas jahe ini memang nikmat sekali kita nikmati ketika hawa dingin merasuki badan, minuman tradisional ini bisa disajikan hangat dan panas. Meskipun hanya air jahe minuman hangat inilah yang paling sering dicari untuk menghangatkan badan saat kondisi kurang sehat atau saat cuaca dingin ketika hujan.

 

  1. Sekoteng

Minuman yang hampir mirip dengan Wedang Ronde ini, banyak dijajakan di sekitar Yogyakarta, terutama di malam hari. Bedanya Sekoteng ini terbuat dari air rebusan jahe dengan tambahan kacang tanah, kacang hijau, pacar cina, potongan roti, dan kolang-kaling. Selain itu Yang membedakan wedang ronde dengan sekoteng adalah tambahan susu kental manis sehingga rasa sekoteng terasa lebih legit dan kental.

 

  1. Kopi Joss

Ini dia kopi paling legendaris di Jogja, kopi Joss! Kopi hitam yang panasnya terjaga dengan memasukkan sebongkah arang yang masih menyala ke dalam gelas yang telah terisi kopi. Rasa kopi yang pahit jadi makin khas dan mantap hangatnya dengan bantuan arang.

  1. Bajigur

Minuman yang berbahan dasar jahe. Ditambahkan gula aren, santan, garam,  daun pandan, dan bubuk vanili membuat minuman tradisional ini makin sedap. Bagi traveller yang ingin menjajal hangatnya minuman ini bisa datang ke warung Bude Warsi. Terletak di Jalan Alun-alun Utara No 1, Kadipaten, Kraton, warung ini selalu dipenuhi warga Yogyakarta maupun para wisatawan yang ingin merasakan hangatnya segelas wedang Bajigur.

 

  1. Wedang Uwuh

Wedang uwuh yang memiliki kekhasan berupa Warnanya yang agak kemerahan yang didapat dari kayu secang. Selain itu terdiri dari pala, cengkeh, jahe, secang, dan kayu manis. nikmat banget kalau sudah meminumnya. Cobain, deh kalu kamu sedang berkunjung ke Jogja.

 

  1. Wedang kraton

Begitulah sebutannya, merupakan minuman tradisional jenis wedang uwuh. Yang membedakannya hanyalah jahe yang digunakan adalah jahe kering, Rasa jahenya pun tak kalah, mampu ‘menusuk’ leher dan memberikan kehangatan badan ketika dinikmati. Di samping jahe, tambahan rempah-rempahnya juga menyehatkan, seperti cengkih, daun cengkih, daun pala, kayu secang, kayu manis, kapulaga.

 

  1. Kopi Klotok

Minuman khas satu ini dapat dengan mudah  kita jumpai terutama di daerah Yogyakarta dan Jawa Tengah. Sebenarnya kopi ini sama saja dengan kopi lain pada umumnya, hanya saja proses pembuatannya yang berbeda, proses inilah yang membuat rasa kopi klotok ini mempunyai rasa yang khas dan nikmat.

Destinasi Untuk Liburan Akhir Tahun Sekitar Jogja

Masyarakat indonesia memang kreatif dalam memanfaatkan kesempatan, terutama saat libur akhir tahun. Bagi para traveller waktu liburan adalah waktu yang sangat berharga, Kebanyakan dari para traveller akan pergi berkunjung ke berbagai  tempat wisata yang kekinian dan unik, terutama di waktu liburan akhir tahun, mengingat tempat wisata Mainstream pasti selalu padat dengan pengunjung. Jika kamu ingin menghabiskan masa Liburan Akhir Tahun di Jogja, ada banyak destinasi yang bisa Traveller  kunjungi. Yogya dan kota sekitarnya memang  tak pernah kehabisan spot asyik dan unik untuk traveler kunjungi.

Yogyakarta dan kota sekitarnya memang sudah menjadi langganan tempat untuk berwisata saat akhir tahun. Spot-spot ternama seperti Alun-alun Kidul Yogya, Malioboro, Tugu Yogya, dan Kaliurang, pasti jadi pusat-pusat keramaian. Terutama saat malam tahun baru tiba, jadi bagi para traveller yang ingin menikmati suasana liburan anti mainstream dan jauh dari hiruk pikuk perkotaan di Yogya. Sebaiknya menghindari spot-spot tersebut. Alih-alih mendapat kebahagiaan justru malah mendapat ketidaksenangan. Berikut Destinasi Untuk Liburan Akhir Tahun Sekitar Jogja yang kami rangkum Biar liburan akhir tahunmu jadi makin asik!

  1. Flying Fox Terpanjang di Asia Tenggara

green village gedangsari

Bagi para traveller yang ingin menjajal Flying Fox terpanjang di Asia Tengara, Flying Fox Mertelu bisa menjadi sarana untuk mengisi liburan akhir tahunmu, Terletak di Kbupaten Gunungkidul, Flying Fox ini mempunyai panjang Lintasan sepanjang 625 meter dengan kecepatan hingga 80 KM/Jamnya. Tapi jangan khawatir, Flying Fox ini sudah memiliki keamanan dengan standar internasional. dengan teknologi yang diadosi dari luar negeri. Apalagi Flying Fox ini berada persis di puncak Green Village Gedangsari Gunungkidul, jadi sembari meluncur di lintasan Flying Fox Traveller juga bisa menyaksikan keindahan alam sekitar dari ketinggian, dengan sensasi yang spesial dan anti mainstream tentunya.

 

  1. Sentra Buah Durian Candimulyo

durian candimulyo

Liburan Akhir tahun di tahun ini memang bertepatan dengan Panen Raya si Raja Buah. Bagi para Traveller yang gemar dengan buah durian bisa singgah ke Candimulyo untuk sekedar menikmati Buah Durian dan berwisata ke kebun buah Durian. Kawasan Candimulyo sendiri memang terkenal dengan Hasil Panen Buah Duriannya yang berkualitas tinggi dengan rasa dan aroma yang khas. Meskipun jenis pohon yang ditanam di tempat ini sama dengan jenis pohon Durian yang ditanam di tempat lain.  Nah Bagi Traveller  yang ingin merasakan sensasi menyantap durian di antara pohon-pohonnya yang berbuah lebat, datang saja ke Dusun Munung. Di Sentra Kebun Durian Candimulyo ini  terdapat banyak pohon durian yang tidak terlalu tinggi namun sudah memiliki banyak buah. Sentra Kebun Durian Candimulyo ini telah dibuka sejak tahun 2015 lalu dan selalu ramai oleh pengunjung, terutama di masa liburan Akhir tahun dan masa Panen raya. Liburan Akhir Tahun di Jogja.

 

  1. Tracking Sepeda di Klangon Merapi

bersepeda di gunung merapi

Liburan akhir tahun bisa kita isi salah satunya dengan melakukan Tracking Sepeda. Bagi para traveller ataupun Gowesers yang ingin menikmati pemandangan Gunung Merapi secara dekat bisa datang ke Klangon Yogyakarta. Di tempat ini para Traveller atau Goweser bisa melakukan tracking sepeda sembari merasakan sensasi hembusan angin yang sepoi-sepoi. Keindahnya pemandangan ilalang dan jalur sepanjang tracking. Apalagi jalur sepeda di Klangon ini didominasi oleh track all-mountain dengan turunannya yang masih bisa dilewati oleh semua Goweser, baik untuk pemula maupun yang sudah profesional sekalipun. Liburan Akhir Tahun di Jogja.

 

  1. Bukit Grenden

grenden

Tempat piknik di magelang ini tengah menjadi destinasi yang hits dan unik, terutama bagi kalangan yang hobi dengan swafoto. Tempat yang cocok untuk menghabiskan liburan akhir tahun ini di Kawasan yang termasuk dalam jalur baru pendakian Merapi. Selain itu tempat  ini menyediakan beberapa fasilitas yang akan membuat foto para traveller terlihat kekinian. Seperti, Menara Kursi, Menara Pohon, Bulan Sabit, dan Rumah Terbalik. Selain itu Yang paling terkenal dari spot foto tersebut adalah rumah kurcaci. Di tempat ini  juga terdapat hutan pinus dengan keindahannya yang asri dan menentramkan. Di Bukit Grenden ini para traveller juga dapat menyaksikan indahnya panorama sunset dan sunrise dari ketinggian yang tentu saja sulit untuk dilewatkan. Liburan Akhir Tahun di Jogja.

 

durian candimulyo