Hutan Pinus Mangunan, Wisata Alam Dengan Spot Instagramable

Hutan Pinus Mangunan, Wisata Alam Dengan Spot Instagramable – Paket jogja tour wisata menyediakan berbagai tempat wisata terpopuler di daerah Jogja sebagai destinasi. Salah satu spot wisata yang romantis dan asri yaitu Hutan Pinus Mangunan. Di hutan pinus ini menyuguhkan keindahan alam dengan hampran hutan pohon pinus. Udara di hutan Pinus terasa sangat sejuk dan suasananya menyenangkan.

Baca Juga :“Bukit Mojo Gumelem, Wisata Alam Dengan Spot Foto Instagramable”.

Hutan ini banyak dikunjungi para wisatawan kota hingga luar kota. Selain pemandangan alam yang cukup menarik dengan hamparan pepohon, disini juga terdapat spot foto yang menarik dan instagramable.

Sangat nyaman untuk dijadikan pilihan tempat wisata alam. Hutan Pinus ini juga menyediakan spot-spot foto keren yang banyak diupdate wisatawan di akun medsos Instagram.

Spot foto hutan pinus mangunan
Photo by : Instagram @iwanamaco

Alamat

Lokasi Hutan Pinus Mangunan Yogyakarta terletak di Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul.

Baca Juga :“Seribu Batu Songgo Langit, Wisata Alam Dengan Spot Foto Instagramable”

Rute

Untuk kamu yang berkunjung kesini tidaklah sulit. Rute yang dilalui untuk menuju Hutan Pinus Mangunan cukup mudah, tetapi kamu masih akan melewati jl yang berbelok-belok dan menanjak.

Jika kamu dari pusat kota Jogja ke arah timur melewati jl panembahan senopati, sampai ke perempatan ke selatan menuju jl brigjen katamso jalan terus sampai perempatan ke timur melewati jl kolonel sugiono lurus terus, sampai ke perigaan ke selatan melewati jl sisingamangaraja lurus terus menuju jl imogiri barat lurus terus sampai ke pertigaan ke timur melewati jl makam raja, ikuti jalan tersebut maka anda akan menemukan wisata Hutan Pinus Mangunan.

Jarak yang ditemuh dari pusat kota Jogja ke Hutan Pinus ini tidak terlalu jauh yaitu sekitar 21,3 kilometer jika melewati jl imogiri barat dan waktu tempuh kendaraan normal roda dua dari pusat Kota Jogja ke Hutan Pinus Mangunan sekitar 46 menit.

lokasi hutan pinus mangunan
lokasi hutan pinus mangunan

Harga

Harga Tiket dan Parkir

Untuk Harga tiket masuk untuk masuk ke Hutan Pinus saat ini cukup murah wisatawan hanya akan dikenakan biaya sebesar Rp 2.500/orang,

Biaya parkir

  • Sepeda Motor : Rp 3000
  • Mobil : Rp 5000
  • Bus : Rp 10.000

*) Harga sewaktu-waktu bisa berubah sesuai kebijakan pengelola

Baca Juga :”Kebun Buah Mangunan, Keindahan Negeri Diatas Awan”.

Fasilitas

Di lokasi wisata ini telah disediakan beberapa fasilitas demi kenyamanan pengunjung diantaranya yaitu :

  • ayunan hammock
  •  gardu pandang
  • panggung pertunjukan
  • kamar mandi umum
  • mushola
  • tersedia banyak warung sederhana yang menjual makanan dan minuman ringan.
  • Area parkir
fasilitas hutan pinus mangunan
Photo By : paketwisatajogja75.com

Tips berkunjung ke Hutan Pinus Mangunan

  1. Waktu terbaik untuk brkunjung kesini yaitu saat cuasa cerah, pagi hari pukul 06.00 -10.00 WIB dan sore hari pukul 15.00-18.00 dan sore hari pukul 15.00 -18.00 WIB. Dipagi hari kamu bisa berfoto dengan kabut dan sore harinya kamu akan menikmati keindahan sunset.
  2. Sebaiknya kamu datang pas weekdays untuk menghindari keramaian. Saat weekdays, pengunjung relatif sepi sehingga kamu bebas mengeksplore area hutan pinus dengan bebas untuk mendapatkan foto yang instagramable. Dan jika kamu datang saat weekend apalagi lebaran pasti macet banget.
  3. Buanglah sampahmu ditempat sampah atau tidak bawalah plastik kresek untuk mengumpulkan sampahmu dan dibawa pulang. Taati aturan dan sopan santun seperti tidak membuang putung rokok sembarangan, merusak tanaman, mencorat coret tanaman dan fasilitas di hutan pinus
  4. bawalah bekal makanan dan tikar untuk bersantai disana walaupun diasana tersedia penjual makanan juga. bawalah kamera dengan kulaitas ynag bagus agar gambr yang dihasilkan bagus dan keren.

Baca Juga :“Puncak Becici, Keindahan Wisata Alam Hutan Pinus”.

Sandboarding Gumuk Pasir , Sensasi Sanboarding di Lautan Pasir

Sandboarding Gumuk Pasir , Sensasi Sanboarding di Lautan Pasir – Tempat wisata yang satu ini berbeda dengan tempat wisata pada umumnya. Gumuk Pasir Parangkusumo merupakan tempat wisata berupa hamparan pasir yang luas. Wisata yang memang lagi booming di kalangan trveler ataupun wisatawan karena tempat menyuguhkan beberapa spot menarik untuk di explore. Dahulu wisata Gumuk Pasir ini memang jarang dikunjungi karena belum terlalu di ekspos media. Dengan seiring waktu wisata ini jadi ramai dikunjungi oleh warga lokal, mancanegara maupun selebriti terkenal Indonesia.

FYI, Gumuk Pasir ini hanya ada 3 di asia  Tenggara lho yaitu Filipina (La Paz Sand Dunes), Vietnam (Mui Ne Sand Dunes), dan Indonesia. Gumuk Pasir Parangkusumo termasuk dalam gumuk pasir pesisir (coastal dunes). Gumuk pasir ini terdapat di seluruh garis lintang di dunia, mulai dari kutub hingga khatulistiwa, dan bertipe pasir berchan.

Sandboarding Gumuk Pasir ini bisa kamu jadikan salah satu destinasi liburan kamu bersama keluarga dan juga teman-temanmu lhoo. Selain Sandboarding Gumuk Pasir, aktivitas lain yang bisa kamu lakukan disini adalah hunting spot dengan spot yang sangat indah, dan juga bisa menikmati wisata jeep.

Baca Juga :“Jip Gumuk Pasir, Menikmati Hamparan Pasir dan Laut”.

Gumuk Pasir Parangkusumo
Photo by : @raf2909

Alamat

Jl. Pantai Parangkusumo RT. 1, Grogol 10, Kretek, Parangtritis, Pantai, Parangtritis, Kec. Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55772

Rute

Rute menuju Gumuk Pasir Parangkusumo cukup mudah untuk dicapai. Jika kamu dari arah Kota Yogyakarta maka kamu harus menuju kearah selatan ke arah Jalan Parangtritis. Jika sudah melewati Jalan Parangtritis artinya perjalanan sudah tepat kamu tinggal mengikuti Jalan Parangtritis lurus terus ke sebelah selatan hingga menjumpai jembatan yang sangat panjang. Setelah itu kamu akan menjumpai pos retribusi atau loket pembayaran retribusi Pantai Parangtritis. Sebelum pos retribusi kamu belok kanan dan akan menjumpai papan nama Gumuk Pasir Parangkusumo. Ikuti terus jalan yang ada hingga kamu sampai di Gumuk Pasir Parangkusumo.

Jarak dari Kota Jogja ke Gumuk Pasir Parangkusumo kurang lebih adalah 28 KM dan waktu tempuh normal kendaraan bermotor  dari Kota Jogja menuju Gumuk Pasir Parangkusumo kurang lebih 1 jam.

Fasilitas

Fasilitas Gumuk Pasir Parangkusumo saat ini dapat dikatakan memiliki fasilitas seadanya, dan jika ingin fasilitas yang lebih lengkap bisa ke area Pantai Depok, Pantai Parangtritis atau Pantai Parangkusumo. Jarak Gumuk Pasir ke pantai juga tidak jauh. Berikut beberapa fasilitas yang ada di Gumuk Pasir:

  • Warung Makan
  • Tempat Parkir
  • Toilet
  • Spot Foto
  • Wisata Jeep
  • Mushola (berada diarea pantai)
  • Sandboarding Gumuk Pasir

Harga Tiket dan Parkir Gumuk Pasir Parangkusumo

Harga tiket masuk Gumuk Pasir Parangkusumo adalah Rp 5.000 saja

Parkir

  • sepeda motor Rp 2.000
  • mobil Rp 5.000

Sewa Jeep : Rp 140.000 – Rp 330.000

Sewa papan Sanboarding : Rp 100.000 – Rp 200.000

Aktivitas yang bisa kamu lakukan di gumuk pasir

1. Berfoto dengan spot yang instagramable

spot foto instagramable
Photo by: @djshamp

Banyak spot foto yang bisa kamu nikmati disini dan semuanya gratis. Jangan lupa bawa kamera atau hp yang berkualitas tinggi ya.

hijab traveler
Photo by: @ulfaiqlima
Prewedding di Gumuk Pasir Parangkusumo
Photo by: poetrafoto.files.wordpress.com

2. Bermain Sandboarding Gumuk Pasir

Sandboarding gumuk pasir parangkusumo
Photo by : @martadermawan

Kamu bisa mencoba bermain Sandboarding Gumuk Pasir di atas gundukan pasir yang tingginya beberapa meter. Karena ini lautan pasir pastinya akan sangat panas di siang hari. Jadi waktu terbaik untuk bermain sandboarding ini sore hari hingga matahari tenggelam.

Sandboarding Gumuk Pasir
Photo by: @dominiquediyose

3. Wisata jeep

Setelah bermain Sandboarding Gumuk Pasir kamu bisa menyewa jip disini. Kamu akan diajak berkeliling menikmati indahnya pantai yang ada di Bantul dan juga tempat wisata lainnya. Beda dengan wisata jeep Merapi yang menyuguhkan kemegahan Gunung Merapi, jip Gumuk Pasir akan menyuguhkan hamparan pasir, pantai bahkan sunset. Seru bukan?

Jip Gumuk Pasir Parangtritis Bantul (foto:lagilibur.com)

Ayana Gedongsongo Semarang, Wisata Alam Kekinian dan Instagramable

Ayana Gedongsongo Semarang, Wisata Alam Kekinian dan Instagramable – Untuk kamu yang ingin berlibur sekaligus mendapatkan foto yang instagramable untuk feed instgrammu datang saja ke Ayana Gedongsongo. Tempat ini cocok untuk  berlibur berwisata bersama keluarga maupun sahabat. Wisata ini berdekatan dengan wisata populer di Bandungan Semarang yaitu Candi Gedongsongo.

Ayana Gedongsongo Salah satu yang unik dan saat ini tengah naik daun. Ayana Gedongsongo sendiri merupakan sebuah wisata Gembira di Alam Terbuka bagian dari wisata Bandungan Semarang terkini yang keren dan instagramable banget. Untuk kamu ingin yang ingin berkunjung kesini ada baiknya menghindari hari libur karana selain jalannya yang macet tempat wisata ini pun akan ramai oleh pengunjung. Di hari Sabtu dan Minggu, biasanya jalan menuju ke Bandungan seringkali mengalami kemacetan karena banyak pengunjung yang akan berwisata ke tempat ini.

spot ayana gedongsongo
( Image Credit to @vina_herlinasari19 From Instagram )

Lokasi

Lokasi Ayana Gedong Songo ini ada di Krajan, Banyukuning, Bandungan, Kab Semarang, Jawa tengah. Ayana Gedong Songo masih berada di dalam kawasan komplek Candi Gedongsongo, tepatnya di area Candi 1 atau kurang lebih 150 meter dari pintu masuk.

Rute

Ayana Gedongsongo ini letaknya sekitar 45 km dari kota Semarang. Jadi, kamu bisa langsung menuju ke wisata candi gedongsongo atau bisa juga menuju ke Bandungan, tepatnya di Krajan. Banyak warga yang sudah mengetahui lokasi sini jadi kamu tidak perlu sungkan untk bertanya ke mereka. kamu juga bisa menggunkan GPS pasti sampai ke lokasi.

Baca Juga :“Punthuk Setumbu Magelang, Menikmat Keindahan Sunrise dan Kemegahan Candi Borobudur”

Harga Tiket Masuk :

Tempat ini berada di dalam satu kawasan yang sama dengan Candi  Gedong Songo, oleh karena itu untuk memasuki tempat ini kamu harus membeli tiket masuk Candi Gedong Songo dulu seharga 10 ribu rupiah.

Setelah membayar tiket 10 rb di berikut detail harga tiket masuk Wisata Ayana Gedongsongo :

  • Orang dewasa : Rp.20.000,-
  • Anak – anak     : Rp.10.000,-

Jam Buka

Untuk jam buka wisata ayana gedongsongo ini mulai pukul 08.00 – 17.00 WIB.

Fasilitas

Spot cantik bubble tent, balon udara, tempat duduk unik di tengah kolam, hammock dan masih banyak yang lainnya. Namun perlu kamu ingat, tidak semua spot foto yang disediakan di sini adalah gratis. Ada beberapa spot foto yang berbayar, misalnya saja jika ingin berfoto di balon udara kamu harus membayar lagi lima ribu rupiah per orang. Tidak semua spot foto disini gratis ya ada yang berbayar.

Baca Juga :“Bukit Mojo Gumelem, Wisata Alam Dengan Spot Foto Instagramable”.

Spot Foto

Wisata Ayana Gedongsongo juga terletak di Alam Terbuka Bandungan Semarang. Jadi, disini kamu dapat menikmati pemandangan keindahan alamnya dan juga merasakan kenyamananya dengan udaranya yang sejuk. Selain itu juga dari Wisata ini kamu bisa menikmati keindahan langit. 

spot foto instgaramable
(Image Credit to @_christata From Instagram )

Dengan konsep wisata alam kekinian dan hits, tempat ini sering dikunjungi kids jaman now. Untuk hunting foto yang instagramable dengan pemandangan alam dan gunug. Jadi, kapan kamu akan berkunjung kesini?

spot foto di ayana gedongsongo
(foto @wahidyah)

Kalau kamu baru pertama kali mengunjungi tempat ini, yang harus kamu ingat adalah semua fasilitas yang ada di dalam Ayana Gedong Songo adalah spot untuk berfoto dan bukan rest area. Jadi, kamu sebaiknya tidak duduk berlama-lama di satu spot saja. Beri kesempatan kepada pengunjung lain yang juga ingin berfoto di spot yang sama

Bukit Mojo Gumelem, Wisata Alam Dengan Spot Foto Instagramable

Bukit Mojo Gumelem, Wisata Alam Dengan Spot Foto Instagramable – Setelah wisata hutan pinus yang beragam, kawasan Dlingo seolah menambah kawasan wisata alamnya lagi. Bukit Mojo Gumelem, wisata alam yang satu ini menyuguhkan pemandangan alam seperti di Bukit Panguk Kediwung dan juga beberapa spot foto yang unik. Diawali dengan kemunculan Bukit Panguk Kediwung, kemudian jurang Tembelan, kini ada lagi spot wisata baru di Dlingo yaitu Bukit Mojo.

Bukit Mojo Gumelan ini memiliki pemandangan yang tidak kalah cantik dengan tempat wisata lainnya. Tentu saja wisata yang ditawarkan ini masih alami dan asri. Jika Bukit Panguk Kediwung menawarkan spot selfie berupa hati dan perahu yang cukup hits, tempat wisata ini menawarkan spot selfie berupa Sangkar Burung dan Bunga Matahari yang sangat cantik.

Spot selfie sangkar burung dan bunga matahariini cukup viral di dunia maya karena terlihat sangat cantik ketika difoto. Terlebih lagi pemandangan yang ditawarkan adalah deretan perbukitan seribu dan sungai oya. Kamu bisa datang kesini saat pagi hari maupun sore hari. Jika kamu datang pagi buta kamu akan mendapat kabut dan cahaya sunrise yang indah sedangkan jika kamu berkunjung di sore sore sunset disini juga tidak kalah menarik.

spot foto instagramable
foto : instagram @dwiriyantoo

Alamat

ALamat: Kanigoro, Mangunan, Dlingo, Bantul, Dlingo, Bantul, Kabupatèn Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Rute

Rute yang bisa kamu gunakan agar sampai ke Bukit Mojo Gumelem yaitu dari kota Yogyakarta kamu menuju arah selatan lewat jalan Imogiri Barat menuju kecamatan Imogiri. Lalu ketemu Makam Raja Mataram, berbelok ke arah selatan lewat jalan Imogiri – Dlingo. Kemudian saat kamu sampai di pertigaan ambil arah kanan dan ikuti petunjuk yang ada untuk menuju kawasan Bukit Mojo Gumelem.  Untuk sampai ke Bukit Mojo Gumelem kamu akan melewati Jurang Tembelan terlebih dahulu. Kamu bisa ikuti petujuk ke lokasinya yang sudah dibuat oleh pengelola.

Harga Tiket

Tiket masuk hanya 2000/orang, parkir motor 2000, dan untuk spot-spot nya ada yang berbayar 3000/spot ada yang gratis

Fasilitas

Fasilitas yang disediakan cukup lengkap untuk para wisatawan. Sehingga para wisatawan tidak perlu bingung saat berada di kawasan wisata ini. Berikut ini adalah fasilitas Bukit Mojo :

  • Berbagai spot selfie menarik
  • Papan Informasi
  • Mushola
  • Toilet
  • Tempat parkir untuk mobil dan motor
  • Warung yang menyajikan makanan khas lokal.

Baca Juga :“Kebun Buah Mangunan, Keindahan Negeri Diatas Awan”.

Spot Foto Bukit Mojo Gumelem

1. Spot foto perahu yang terbuat dari bambu di tepi jurang

Kamu bisa berfoto diatas perahu yang terbuat dari bambu ini. Jika kamu kesini pagi hari pemandangan dibawah akan dipenuhi dengan kabut. Indah bukan?

Spot foto bukit mojo gumelem
foto : instagram @abib_photography

2. Spot sarang burung di atas bukit

Berfoto di Spot Sangkar Burung. Spot sangkar burung ini pernah menjadi viral di media sosial dan banyak mengundang wisatawan untuk berkunjung kesini. Wisatawan dapat berfoto seolah-olah beradal didalam sangkar burung dengan pemandangan yang sangat menakjubkan dengan latar perbukitan Seribu maupun Kali Oya yang elok.

spot foto sangkar burung bukit mojo gumelem
berfot di spot foto sangkar burung (foto: onejogja.com)

3. Spot foto bunga matahari

Spot foto matahari ini tidak jauh beda sama kedua spot sebelumnya. Di spot ini kamu juga akan disuguhkan pemandangan yang berlatarkan perbukitan Seribu maupun Kali Oya.

spot foto bunga matahari
foto : instagram @louisasasaa

Untuk kamu yang ingin berkunjung kesini lebih baik di hari biasa karena jika kamu berkunjung di hari libur apalagi lebaran pasti pengunjung akan ramai sekali dan harus mengantri untuk menikmati spot foto yang unik dan instramable ini. Disini juga masih tersedia beberapa spot yang unik dan menarik lho, jadi kapan kamu belibur kesini?? Oya, Jangan lupa buang sampah pada tempatnya jika belum menemukan tempat sampah kamu bisa memasukkan sampah tersebut ke dalam tas kamu dulu sampai menemukan tempat sampah nantinya. 

Puncak Becici, Keindahan Wisata Alam Hutan Pinus

Puncak Becici, Keindahan Wisata Alam Hutan Pinus – Yogyakarta sering dijuluki kota pelajar yang memiliki banyak kawasan wisata alamnya yang menarik untuk disatangi. Bantul memang menyuguhkan wisata alam yang beragam. Wisata hutan pinus di Bantul sendiri memang ada banyak. Mulai hutan pinus pengger, hutan pinus mangunan dan masih banyak lagi.

Baca Juga :“Seribu Batu Songgo Langit, Wisata Alam Dengan Spot Foto Instagramable”.

Puncak Becici merupakan tempat wisata yang menyuguhkan keasrian hutan. Pengunjung yang datang kesini akan mersakan kenyamanan berada di dalam hutan pinus. Pemandangannya sangat indah dan cocok buat berfoto. Akses menuju ke Puncak Becici ini tergolong mudah. Pengunjung dapat menggunakan kendaraan roda dua ataupun roda empat. Jalan nya pun cukup mulus hanya beberapa saja yang berlubang.

Sepanjang perjalanan menuju ke Puncak Becici Dlingo, kamu akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang luar biasa. Mulai dari pemandangan kota Yogyakarta dari ketinggian sampai dengan hutan pinus yang masih alami. O iya dulu rombongan Presiden ke-44 Amerika Serikat Barack Husein Obama mengunjungi Puncak Becici Dlingo lho.

Obama di Puncak Becici
Obama di Puncak Becici (Foto: Antara)

Alamat 

Gunungcilik, RT.07/RW.02, Gn. Cilik, Muntuk, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Rute 

Rute menuju Wisata Puncak Becici jika melalui Jalan Imogori Timur ke selatan sampai ada petunjuk ke arah Kebun Buah Mangunan. Kemudian ikuti jalan tersebut sampai ada pertigaan belok ke kiri arah hutan pinus. Selanjutnya setelah sampai hutan pinus akan sampai di pertigaan pertama kemudian ambil kiri dan akan ada petunjuk arah menuju Wisata Puncak Becici.

Baca Juga :“Kebun Buah Mangunan, Keindahan Negeri Diatas Awan”.

Harga

  • Harga tiket masuk Puncak Becici : Gratis
  • Parkir Motor : Rp 3.000,-
  • Parkir Mobil : Rp 10.000,-
  • Camping : Rp 5.000,-
  • Harga sewa Hammock : Rp 20.000 /2 jam, sedangkan untuk bertingkat Rp 20.000 – 50.000.
  • Naik fliying fox : Rp 15.000,- untuk 2 round

*) Harga sewaktu-waktu bisa berubah sesuai kebijakan pengelola.

Jam Buka

Jam Buka : Jam 05.30 dan tutup jam 19.00

Fasilitas

  • Mushola
  • Toilet
  • Warung makan
  • Warung Cendera Mata
  • Outbound
  • Parkir yang cukup luas
  • Berbagai Spot Foto Instagramable
  • Persewaan hammock
  • Area Flying Fox

fasilitas puncak becici
Wisata Puncak Becici (foto: mondasiregar.com)

Baca Juga :“Romantisme dan Keasrian Hutan Pinus Pengger”.

Kegiatan yang bisa dilakukan

Berkemah di Hutan

Wisata Pinus Becici ini menyediakan pula area berkemah. Buat kamu yang ingin berkemah disini bisa banget. Kamu bisa berkemah bersama teman-teman mu di hutan pinus yang indah nan asri. Seru bukan?

berkemah dan bermain hammock
berkemah dan bermain hammock (foto: puncakbecici.blogspot.com)

Outbond seruuu

Kemudian, kamu juga dapat melakukan outbound yang dekat dengan alam nan asri. Jika kamu lelah dan ingin melepaskan stres, objek wisata ini bisa menjadi pilihan tepat.

kegiatan outbond
outbond di hutan pinus becici (foto: javabalitranswisata.com)

Berfoto dengan spot dan gaya yang keren

Kamu bisa berfoto menggunkan hammock atau naik keatas gardu pandang yang sudah tersedia di kawasan wisata hutan ini.

spot foto kawasan wisata becici
spot foto dengan pemandangan kota Yogyakarta (foto: instagram @potretjogja)

Tips Berkujung ke Puncak Becici

Untuk kamu yang ingin berkunjung kesini pastikan cuaca sedang cerah jangan datang pada musim hujan. Pilihlah musim panas atau kemarau agar kamu dapat menikamti pemandangan dan juga memdapatkan foto yang bagus dan instagramable.

Gunakan kamera yang kualitasnya baik, atau telepon seluler beresolusi tinggi. Kamu bisa berfoto bersama keluarga dan teman, atau selfie-ria dengan berbagai gaya dan pemandangan alam yang indah.

Jaga sopan santun dalam berwisata, sikap jangan berlebihan, mari bersama menjaga kelestarian alam. Jagalah kebersihan dan buanglah sampah pada tempatnya atau minimal kalau belum nemu tempat sampah simpanlah di kantong atau tas kamu ya.

Ngabuburit Seru, 5 Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Bantul Untuk Ngabuburit

Ngabuburit Seru, 5 Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Bantul Untuk Ngabuburit  – Bulan Ramadhan telah tiba. Selain berburu takjil untuk berbuka puasa kamu juga bisa lho mendatangi destinasi wisata di Bantul ini sebagai spot ngabuburit sembari menunggu bedug magrib. Seperti yang kita tahu, Bantul terkenal akan tempat wisata alamnya dan juga beragam kuliner murah. Nah, selama bulan ramadahn ini kamu bisa jadiin 5 tempat wisata di Bantul ini sebagai tujuan ngabuburit kamu. Selain menyuguhkan pemandangan bentang alam yang indah kawasan wisata di Bantul juga menyuguhkan spot foto kekinian dan instagramable lhoo. Berikut 5 wisata alam di Bantul yang cocok kamu jadikan destinasi ngabuburit kamu :

1. Ngabuburit di Hutan Pinus Pengger

Wisata Hutan Pinus Pengger ini bisa kamu jadikan destinasi ngabuburit seru kamu dan teman-teman atau keluarga. Hutan Pinus Pengger ini menyuguhkan karya seni seniman jogja dalam berbagai bentuk. Kamu juga bisa mendapatkan foto yang instagaramable di banyak spot foto yang ada di Hutan Pinus Pengger ini.

ngabuburit di Hutan Pinus Pengger
Hutan Pinus Pengger (photo by @faridaarfia)

Lokasi Hutan Pinus Pengger

Lokasi Hutan Pinus Pengger : Jl. Dlingo-Patuk, Pantirejo, Terong, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dari pusat kota Jogja sendiri dapat ditempuh dengan jarak 21 Km dan waktu tempuh sekitar 45 menit.

Harga Tiket Masuk

Untuk harga tiket masuk hutan pinus pengger dikenakan biaya Rp. 7.000. Sedangkan untuk biaya parkir kendaraan akan dikenakan biaya Rp. 2.000. Setalah membayar kamu sudah bisa menikmati semua spot maupun fasilitas yang di sediakan.

  • Sepeda Motor : Rp. 2.000,-
  • Mobil                : Rp. 5.000,-
  • Bus besar         : Rp. 20.000,-

Jam Buka : Jam buka tempat wisata di Bantul ini mulai buka pada pukul 06.00 – 24.00 WIB. Jadi kamu diberikan waktu untuk kamu datang kapan saja.

Baca Juga :“Romantisme dan Keasrian Hutan Pinus Pengger”.

2. Kebun Buah Mangunan

Sunset di kebun buah Mangunan tidak kalah indah dengan sunrisenya di pagi hari. Kamu akan menikmati pemandagan alam di ketinggian kurang lebih 200 mdpl sehingga tempat ini dijuluki sebagai negeri diatas awan. Seru bukan? Jadi jangan lupa ajak teman dan keluargamu untuk ngabuburit menikmati alam di ketinggian Kebun Buah Mangunan ya.

sunrise kebun buah mangunan
sunrise kebun buah mangunan (visitingjogja.com)

Alamat Kebun Buah Mangunan

Alamat: Jl. Imogiri – Dlingo, Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Harga Tiket dan Parkir Kebun Buah Mangunan

Harga tiket masuk Kebun Buah Mangunan :Rp 2.500,-. per orang

Sedangkan untuk harga parkir :

  • Parkir Mobil : Rp 5.000,-
  • Parkir MotorRp 2.000,-.

Fasilitas Kebun Buah Mangunan

Fasilitas yang ada di tempat wisata ini cukup lengkap. Saat ini fasilitas di Kawasan Mangunan terdiri dari:

  • Mushola
  • Toilet
  • Camping Ground
  • Outbond
  • Sepeda downhill
  • Homestay
  • Kebun Buah
  • Taman
  • Gardu pandang

Baca Juga :“Kebun Buah Mangunan, Keindahan Negeri Diatas Awan”.

3. Seribu Batu Songgo Langit, Ngabuburit Seru di Rumah Hobbit

Ngabuburit di Rumah Hobbit?? Untuk kamu yang ingin menghabiskan ngbuburit seru dan juga mendapatkan foto yang instgramable datanglah ke Seribu Batu Songgo Langit. Disini kamu dan teman-teman kamu bakal disuguhi rumah hobit dan juga spot foto lainnya.

rumah hobbit
rumah hobbit via instagram @mita_oci

Alamat Seribu Batu Songgo Langit

Alamat: Jl. Imogiri – Dlingo, Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul,Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Harga

  • Harga tiket masuk : Rp 2.000,-
  • Parkir motor : Rp 2.000,-
  • Parkir mobil : Rp 5.000,-

*) Harga tersebut bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pengelola

Fasilitas Seribu Batu Songgo Langit

  • Tempat parkir
  • Kamar mandi
  • Tampat makan
  • Musholla
  • Berbagai Spot Foto Instagramable

Baca juga :“Seribu Batu Songgo Langit, Wisata Alam Dengan Spot Foto Instagramable”.

4. Bukit Panguk Kediwung, Keindahan Negeri Kahyangan di Bantul

Kawasan ini menyuguhkan spot foto dan pemandangan sunset yang indah jadi kamu bisa rame-rame berkunjung kesini untuk ngabuburit dan berfoto ria. Pastinya feed instagramu bakal lebih kece.

gardu pandang bukit pangguk kediwung
Bukit Panguk Kediwung @fathurohman7

Alamat

Kediwung, Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Fasilitas :

  • Toilet
  • Mushola
  • Lahan parkir
  • Warung makan

Baca Juga :Bukit Panguk Kediwung, Keindahan Negeri Kahyangan di Bantul”.

5. PUNCAK SOSOK BAWURAN – JOGJA LANTAI DUA

Selain asik buat ngabuburit seru dan berbuka puasa Puncak Sosok Bawuran ini juga menyediakan Fasilitas yang lengkap. Untuk sebuah daerah puncak, fasilitas di sana cukup memadai. Seperti adanya tempat jajan, gazebo, tempat beribadah, toilet dan rute downhill bagi yang suka memacu adrenaline bersepeda menuruni bukit dengan kecepatan tinggi. Terdapat juga fasilitas tangga, spot-spot unik berfoto, dan juga kereta mini untuk anak-anak. 

Baca Juga :“PUNCAK SOSOK BAWURAN – JOGJA LANTAI DUA”.

ngabuburit di puncak sosok
twitter.com/suryojdb

PULE PAYUNG, WISATA ALAM DENGAN SPOT FOTO KEKINIAN

Pule Payung, Wisata Alam Dengan Spot Foto Kekinian – Keindahan alam dan banyaknya pilihan wisata menjadi kan Kulonprogo berkembang pesat. Berbagai tempat wisata bisa kita dapatkan disana mulai dari wisata air terjun, gardu pandang, kebun teh dan masih banyak lainnya. Bukit Menorah Kulonprogo, lokasi ini tidak dapat di pungkiri lagi keindahannya. Keasrian dan hijaunya alam Kulon Progo ditambah tenangnya waduk sermo menjadi magnet bagi wisatawan untuk kembali mengunjungi kawasan wisata ini.

Pule Payung, tempat wisata yang berada di Kulonprogo ini menyuguhkan Spot foto berlatarkan pemandangan alam. Bisa dibilang Pule Payung ini tempat wisata yang masih baru di Jogja. Memiliki nuansa sejuk nan asri membuat tempat wisata ini cocok untuk bersantai dan melepas penat. Pemandangan indah dengan hamparan pepohonan hijau menjadi suguhan utama tempat wisata ini.

Layaknya tempat wisata terkenal, Pule Payung juga memiliki fasilitas yang lengkap dengan beberapa spot foto yang instagramable. Serta lokasinya yang berdekatan dengan tempat wisata terkenal lainnya di Kulonprogo menjadikan tidak ada alasan untuk tidak mengunjungi tempat ini.

Baca Juga :"BUKIT JANGKANG HILL, EKSOTISME KULON PROGO".

Fasilitas 

Tempat wisata alam Pule Payung Jogja memiliki fasilitas yang lengkap walau terbilang wisata baru, seperti :

  • Toilet
  • Lahan parkir luas hingga
  • Mushola
  • Warung makan

Harga Tiket Masuk

Untuk kamu yang ingin mengunjungi tempat wisata ini, berikut kisaran harga tiketnya : Rp 10.000,-

Keseruan di Pule Payung
pict : travelingyuk .com

Lokasi dan Jam Buka

Tempat wisata Pule Payung berada dilokasi yang sangat strategis karena dekat dengan wisata terkenal seperti Waduk Sermo, Curug Siluwok, Kembangsoka dan pada satu kawasan dengan wisata alam Kalibiru yang hanya berjarak 500m. Tepatnya di alamat Dusun Soropati, RT.007/RW.003, Hargotirto, Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55653

Jam Buka Pule Payung Kulonprogo :Pagi hari hingga menjelang petang (sekitar pukul 08.00-16.00)

Baca Juga :"Ekstrimnya Ayunan Langit Watu Jaran, Kulon Progo".

Pule payung merupakan tempat wisata alam yang menyuguhkan beberapa spot foto yang keren. Banyak spot foto kekinian dan instagramable yang bakal kamu temui disini. Jadi, siapkan kamare dan ootd mu ya sebelum berkunjung kesini. Dan berikut beberapa spot foto yang terdapat di pule payung :

1 . Spot Angkasa

wisata alam keluarga
Bersantai bersama keluarga di spot angkasa ( pict : @pulepayung)

Di spot angkasa terdapat beberapa properti untuk berfoto seperti meja dan kursi.Kamu bisa berfoto dengan panorama perbukitan Menoreh dan Waduk Sermo. Dijamin foto kamu bakal keren banget.

2.  Spot Sepeda Langit atau Sky Bike

Spot Sepeda Langit atau Sky Bike
Spot Sepeda Langit atau Sky Bike (pict : @faraazmie)

Sepeda langit akan memberikanmu kesempatan untuk mengayuh sepeda pada ketinggian. Tenang saja kamu kan dibekali pengaman saat menaiki sepeda ini. Tentu saja background foto ini waduk sermo yang eksotis.

Baca juga :"The Lodge Maribaya, Paket Lengkap Liburan Keluarga".

3. Spot Foto Kursi Langit/ Kursi Gantung

Kursi Langit/ Kursi Gantung
Kursi Langit/ Kursi Gantung (pict :@rahmanisa0102)

Kursi gantung ini mirip ayunan yang digantung pada sebuah tiang. Kamu sakan-akan sedang menaiki kursi melayang diudara.

Diatas beberapa spot foto yang ada di Pule Payung dan masih banyak spot foto lainnya yang ada disana. Dan kamu harus membayar untuk menikmati setiap spot foto tersebut. Berikut kisaran harganya :

Harga Untuk menikmati setiap spot foto yang tersedia

  • Spot Wolu : Rp. 15.000,-/orang (belum termasuk jasa foto)
  • Spot Angkasa : Rp. 15.000,-/orang (belum termasuk jasa foto)
  • Flying Fox : Rp. 30.000,-/orang (free 3 file foto)
  • Jempatan Syurga : Rp. 10.000,-/orang (belum termasuk jasa foto)
  • Spot Lollipop: Rp. 10.000,-/orang (belum termasuk jasa foto)

Daftar Spot Foto di Pule Payung
Daftar Spot Foto di Pule Payung (pict: lensanasrul.com)

Foto yang dihasilkan oleh fotografer bisa kamu ambil di gate pengamblan foto ketika kamu sudah akan pulang, lokasinya juga tidak jauh dari pintu keluar. Dengan biaya tambahan tersebut wisatawan sudah mendapatkan foto yang instagramable dari fotografer profesional. Untuk mengambil hasil foto tersebut kamu hanya perlu membayar Rp 3000,-.

PANTAI “TERAS KACA” NGULURAN GUNUNGKIDUL, SENSASI FOTO DIATAS LAUT

Pantai “Teras Kaca” Nguluran Gunungkidul, Sensasi Foto Diatas Laut – Pantai Nguluran, wisata pantai yang satu ini bisa dibilang unik dan kekinian. Disini kamu bisa menikmati hamparan laut luas di teras kaca. Selain itu kamu juga bisa bisa berfoto di teras kaca terebut. Kamu akan merasakan sensasi yang sedikit ekstrim dan menegangkan dikarenakan teras kaca ini tepat berdiri di atas pinggir laut. Namun kamu tidak perlu khawatir pihak pengelola menjamin keselematan para pengunjung dengan tidak melanggar peraturan yang sudah di buat pihak pengelola.

Spot teras kaca ini menjadi daya tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung ke Pantai Nguluran ini. Kamu bisa menggunakan tempat ini untuk berfoto hanya selama 5 menit dengan kapasitas maksimal 4-5 orang. Hal ini dikarenakan aspek kenyamanan, keamanan dan keselamatan pengunjung.

Kamu bisa berkunjung ke Pantai teras kaca ini pada pagi hari ataupun sore hari. Dipagi hari di lokasi teras Kaca (glass terrace) ini, jika beruntung para wisatawan dapat menyaksikan puluhan kera liar yang turun dari perbukitan untuk mencari makanan. Begitu juga di sore hari, tempat ini juga menjadi spot sunset yang sangat menawan.

Baca juga :"SEJUTA KEINDAHAN PANTAI NGRAWE GUNUNG KIDUL".

Hingga sampai sekarang spot jembatan kaca menjadi perbincangan menarik netizen terhadap keindahan wisata Gunung Kidul, sebab bila dilihat dari foto-foto beredar di internet terlihat sangat keren. Keberadaan spot jembatan kaca merupakan daya tarik utama bagi pengunjung yang hendak berwisata ke pantai Nguluran Gunung Kidul. Jadi segera agendakan liburanmu ke sini yaa.

Bagi kamu yang takut dan tidak berani mencoba spot teras kaca, tidak usah risau karena pengelola juga menyediakan tempat-tempat foto menarik lainnya di kawasan yang membentang sekitar satu hektare ini.

Prewedding di Pantai Teras Kaca

teras kaca lokasi untuk prewed
Pantai Teras kaca juga bisa kamu jadikan lokasi untuk prewed (credit: instagram.com/gabriellawidyastuti)

Harga Tiket Masuk Pantai Nguluran

HTM Pantai Nguluran Rp.5.000,-/ orang

Parkir motor Rp 3.000,- / Mobil Rp.5.000,-

Jika kamu hendak foto di Teras kaca dikenakan biaya Rp. 20.000,-

Giant chair dan becak terbang Rp.10.000,-

*Harga sewaktu-waktu bisa berubah

Jam buka pantai nguluran 8 Pagi – Tutup jam 5 Sore

Spot Foto Giant Chair dan Becak Terbang

Spot Foto Giant Chair

giant chair pantai teras kaca
giant chair pantai teras kaca (Instagram @al.laks0n0)

Spot Foto Becak Terbang

becak terbang spot foto teras kaca
Becak Terbang Teras Kaca, (Photo by @heru_potret_377)

Fasilitas Pantai Nguluran

Karena merupakan destinasi baru di Gunungkidul Yogyakarta fasilitas disana masih minim, namun melihat banyak antusias pengunjung yang setiap hari ramai tidak menutup kemungkinan akan dibangun beberapa fasilitas yang dibutuhkan pengunjung. Untuk saat ini ada beberapa fasilitas yang tersedia:

  • Mushola
  • Warung/Restoran (tempat penjual makanan/minuman ada disekitar pantai Gesing)
Baca juga :"5 Destinasi Pantai untuk Camping yang Indah di Jogja".

Lokasi Teras Kaca Pantai Nguluran

Secara demografis, Pantai ini terletak di Kelurahan Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, lebih tepatnya berada di sebelah barat Pantai Gesing. Untuk sampai di Teras Kaca Pantai Nguluran silahkan bisa mengikuti rute berikut :

Kota Yogyakarta – Jl. Imogiri Timur / Jl. Imogiri Barat – Imogiri- Siluk – SPN – Kopi Panggang – Panggang – Pertigaan Sawah Desa Girisekar ( Ada pohon ringin besar di kiri atau utara jalan ) – Belok kanan- Lurus ikuti jalan- Pertigaan ke Pantai Gesing- Ambil ke kiri dan ikuti jalan ke arah pantai gesing – Sebelum sampai di Pantai Gesing ada papan petunjuk di di kanan jalan menuju pantai nguluran.

Harga Tiket Masuk Jembatan Kaca Di Pantai Nguluran

Harga tiket wisata tidak begitu mahal kok, anda cukup membayar retribusi pantai Nguluran sebesar Rp. 5.000 per orang. Selain itu bila membawa kendaraan pribadi, pengunjung akan dikenakan tarif parkir sebesar Rp. 2.000 sepeda motor dan Rp. 5.000 kendaraan mobil. Biaya tiket masuk cukup murah bukan, sesampai disana anda pun bisa langsung berfoto dan berselfie ria di spot jembatan kaca Nguluran yang pertama di Gunung Kidul.

Baca juga : "Paket Wisata Pantai Timang".

Romantisme dan Keasrian Hutan Pinus Pengger

Romantisme dan Keasrian Hutan Pinus Pengger – Bantul memang terkenal akan keindahan wisata alamnya. Banyak tempat wisata yang menyuguhkan keasrian alamnya seperti hutan pinus. Belakangan ini di daerah Dlingo menjadi primadona bagi wisatawan Jogja maupun luar jogja. Salah satu objek wisata yang tengah hits di sana adalah Hutan Pinus Pengger.

Hutan Pinus Pengger merupakan objek wisata yang menyuguhkan pemandangan alam yang indah. Kawasan Dlingo memang tempat yang cocok bagi mereka yang ingin menikmati keindahan alam. Spot foto disini memang keren-keren dan instagramable banget. Kamu dapat berfoto dengan angle bagus disini.

Hutan Pinus Pengger Bantul bukan sebuah wisata yang baru dan satu-satunya. Masih ada beberapa spot wisata yang terdapat di kawasan ini. Diantaranya Bukit Panguk Kediwung, Puncak Pinus Becici, Hutan Pinus Magunan, Jurang Tembelan, dan masih banyak lagi.

Hutan Pinus Pengger
Hutan Pinus Pengger (photo by @faridaarfia)

Spot Foto Yang Instrgaramable

Di hutan pinus Pengger terdapat banyak objek wisata yang instrgaramable hasil sentuhan tangan-tangan kreatif seniman Jogja. Walaupun sudah tersentuh tangan2 kreatif seniman Jogja tempat ini tetap bertemakan alam. Luar biasa bukan?

Untuk pemandangan alam di Hutan Pinus Pengger ini cukup bagus lho. Kamu bisa menikmatinya bersama teman-teman dan keluatentunya. Landscape bukit, alam dan hiruk pikuk kota Jogja akan terpapang didepan mata.

Baca juga: “PUNCAK 4G “NEGERI DI ATAS AWAN”.

 

Pesona yang ditawarkan pun tidak tanggung. Wisatawan bisa menikmati keindahan alam di sini baik di siang maupun malam hari. Di siang hari, tampak kawasan ini dikelilingi oleh pepohonan pinus yang hijau dan menjulang tinggi

Romantisme Malam hari di hutan pinus Pengger
Pemandangan Malam dari Spot foto hutan pinus Pengger (foto: limakaki.com)

Spot foto hutan pinus Pengger
Pemandangan Hijau dari Spot foto hutan pinus Pengger

Berbagai bentuk instalasi lain yang bisa anda temukan di hutan pinus ini adalah sangkar burung, sapu raksasa. Ada juga sebuah bentuk menyerupai gapura (setengah lingkaran). Jangan salah, selain bentuk yang unik terdapat makna berbeda di balik bentuk tersebut. Sehingga, hal ini menjadikan daya tarik tersendiri bagi para pengunjung hutan pinus.

Ketika pagi sampai siang hari hutan Pinus Pengger ini juga ramai dikunjungi juga lho. Mulai dari kaum muda mudi, rombongan tour hingga keluarga. Ya memang hutan pinus ini mempunyai daya tarik sendiri bagi wisatawan. Dimana wisata ini berada di bukit dan dikawasan ini tumbuh rimbun pohon pinus. Alhasil udara dan suasana asri pun masih melekat, cocok untuk bersantai dan berkumpul.

Menghabiskan waktu bersam keluarga di hutan pinus Pengger
Menghabiskan waktu bersam keluarga di hutan pinus Pengger (pict : jetranirezadias.com)

Lokasi Hutan Pinus Pengger

Untuk lokasi Hutan Pinus Pengger ini berada di Jl. Dlingo-Patuk, Pantirejo, Terong, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dari pusat kota Jogja sendiri dapat ditempuh dengan jarak 21 Km dan waktu tempuh sekitar 45 menit.

Untuk kondisi jalan lumayan baik, dapat di lalui oleh berbagai macam kendaraan. Namun tetap berhati hati karena kondisi jalan naik dan banyak kelokannya. Dan jika kamu berkunjung kesini di hari libur lebaran biasanya jalan akan sangat macet dikarenakan banyak yang berkunjung kesini. Jika kamu berasal dari luar jogja, kamu bisa menggunakan jasa tour wisata untuk mengunjungi hutan pinus pengger dan tempat wisata lainnya yang ada di Bantul.

Harga Tiket Masuk

Untuk harga tiket masuk dikenakan biaya Rp. 7.000. Sedangkan untuk biaya parkir kendaraan akan dikenakan biaya Rp. 2.000. Setalah membayar anda sudah bisa menikmati semua spot maupun fasilitas yang di sediakan.

Sepeda Motor : Rp. 2.000,-

Mobil                : Rp. 5.000,-

Bus besar         : Rp. 20.000,-

Jam Buka

Jam buka tempat wisata di Bantul ini mulai buka pada pukul 06.00 – 24.00 WIB. Jadi kamu diberikan waktu untuk anda datang kapan saja.

Baca juga :“Punthuk Mongkrong Wisata Instagramable”

PUNCAK 4G “NEGERI DI ATAS AWAN”

Puncak 4G “Negeri di Atas Awan” – 4G.. Tak asing bukan bagi kita untuk mendengar kata tersebut? Tapi bagaimana dengan Puncak 4G, istilah tersebut bukanlah istilah untuk jaringan smartphone yang biasa kita pakai. Istilah tersebut merupakan nama suatu tempat wisata. Yaitu, Puncak Gunung Gentong. Gunung Gentong atau populer dengan nama Puncak 4G terletak di Desa Ngalang, Kecamatan Gedangsari.

Mengapa tempat tersebut terkenal dengan nama Puncak 4G? Karena puncak ini bernama Gunung Gentong yang berada di kecamatan Gedangsari Kabupaten Gunung Kidul, sehingga orang-orang menamainya Puncak 4G. Gunung Gentong Gedansari Gunungkidul. Unik bukan??

Menikmati Keindahan Sunrise

keindahan sunrise di puncak 4g
Menikmati Keindahan Sunrise di Puncak 4G

Mendengar bahwa letak wisata ini berada di Gunung Kidul, jangan kira bahwa puncak ini gersang. Kamu akan terkejut terheran-heran ketika sampai di Puncak 4G ini. Pasalnya, saat pagi hari kamu bisa melihat sunrise dengan indah. Selain itu kamu akan merasa benar-benar di puncak sebuah gunung. Karena di tempat ini, kamu bisa merasakan sensasi di atas awan. Kamu bisa melihat awan  dengan pemandangan perbukitan yang ada di wilayah gedangsari.

Baca juga : “Punthuk Mongkrong Wisata Instagramable”.

Tak hanya sunrise, tapi kalian juga bisa menikmati keindahan alam di saat senja sambil bertukar cerita. Duduk berdua dengan sang pujaan hati atau rame-rame menyaksikan senja bertukar dengan malam. Untuk menikmati sunset dan sunrise, so pasti kalian sangat disarankan untuk berkemah disini.

Tersedia Fasilitas Camping

Menikmati camping di Puncak 4G
Camping di Puncak 4G (source pict : bakpia25.com)

Jangan salah, tempat ini juga menyediakan fasilitas camping bagi kalian yang suka camping.

Jangan khawatir bagi kalian yang penasaran ingin ke sana. Jalan menuju Gunung Gentong sudah cukup bagus dan bisa dilalui relatif mudah menggunakan kendaraan roda dua maupun empat. Tepat di kaki gunung tersedia lahan parkir memadai, plus sejumlah gazebo untuk beristirahat.

Kontur tanah di kawasan Puncak 4G memang cukup datar, sempurna untuk para penghobi kemping. Apalagi perjalanan menuju ke sini relatif mudah, bahkan bagi mereka yang tak biasa mendaki sekalipun. Cocok sekali bagi yang ingin merasakan pengalaman tidur di tenda dan dibangunkan sinar manja matahari terbit di kawasan puncak gunung.

Tak hanya memanjakan pengunjung dengan pemandangan alam menawan, pengelola Puncak 4G juga mengikuti tren wisata kekinian dengan menghadirkan sejumlah spot selfie menarik. Ada yang berbentuk kapal, jembatan layang, gardu pandang, dan masih banyak lagi.

Jalan Aspal Salah Satu Foto di Puncak 4G
Jalan Aspal Salah Satu Foto di Puncak 4G

Beranjak dari keindahan wisata alam gunung gentong, konon,  puncak Gunung Gentong pernah dijadikan tempat semedi Prabu Brawijaya V – raja terakhir Majapahit. Di tengah proses meditasi, sang raja konon mendapat lemparan padasan (wadah air wudhu mirip gentong) dari sang putra, Raden Patah. Tindakan ini kabarnya masih ada hubungannya cerita mengenai upaya Raden Patah membujuk ayahnya masuk Islam.

Tugu Berbentuk Burung Icon Puncak 4G

Untuk menarik wisatawan, tepat di seberang Puncak Gentong, didirikan tugu unik lain berbentuk burung. Filosofi didirikannya tugu berbentuk burung ini lantaran di bawah lapisan tanahnya terdapat sumber mata air, yang dulunya sering jadi lokasi minum favorit kawanan burung gagak.

tugu icon puncak 4g
Tugu Berbentuk Burung Puncak 4G

Selain tempat parkir, gazebo, dan lahan perkemahan, pengelola kawasan wisata Puncak 4G juga menyediakan tambahan fasilitas dua rumah homestay bagi yang ingin menginap. Selain itu terdapat pula aula pertemuan bagi mereka yang ingin mengadakan acara makrab atau pelatihan.

Kawasan ini biasanya cukup ramai, terutama di akhir pekan. Namun asyiknya, pengunjung tak perlu membayar tiket apapun kecuali untuk biaya parkir. Penasaran bukan? Bagi kalian yang ingin menikmati keindahan Puncak 4G ini, jogja tour wisata Siap mengantar anda menyusuri keindahan Puncak 4G.