Sandboarding Gumuk Pasir , Sensasi Sanboarding di Lautan Pasir

Sandboarding Gumuk Pasir , Sensasi Sanboarding di Lautan Pasir – Tempat wisata yang satu ini berbeda dengan tempat wisata pada umumnya. Gumuk Pasir Parangkusumo merupakan tempat wisata berupa hamparan pasir yang luas. Wisata yang memang lagi booming di kalangan trveler ataupun wisatawan karena tempat menyuguhkan beberapa spot menarik untuk di explore. Dahulu wisata Gumuk Pasir ini memang jarang dikunjungi karena belum terlalu di ekspos media. Dengan seiring waktu wisata ini jadi ramai dikunjungi oleh warga lokal, mancanegara maupun selebriti terkenal Indonesia.

FYI, Gumuk Pasir ini hanya ada 3 di asia  Tenggara lho yaitu Filipina (La Paz Sand Dunes), Vietnam (Mui Ne Sand Dunes), dan Indonesia. Gumuk Pasir Parangkusumo termasuk dalam gumuk pasir pesisir (coastal dunes). Gumuk pasir ini terdapat di seluruh garis lintang di dunia, mulai dari kutub hingga khatulistiwa, dan bertipe pasir berchan.

Sandboarding Gumuk Pasir ini bisa kamu jadikan salah satu destinasi liburan kamu bersama keluarga dan juga teman-temanmu lhoo. Selain Sandboarding Gumuk Pasir, aktivitas lain yang bisa kamu lakukan disini adalah hunting spot dengan spot yang sangat indah, dan juga bisa menikmati wisata jeep.

Baca Juga :“Jip Gumuk Pasir, Menikmati Hamparan Pasir dan Laut”.

Gumuk Pasir Parangkusumo
Photo by : @raf2909

Alamat

Jl. Pantai Parangkusumo RT. 1, Grogol 10, Kretek, Parangtritis, Pantai, Parangtritis, Kec. Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55772

Rute

Rute menuju Gumuk Pasir Parangkusumo cukup mudah untuk dicapai. Jika kamu dari arah Kota Yogyakarta maka kamu harus menuju kearah selatan ke arah Jalan Parangtritis. Jika sudah melewati Jalan Parangtritis artinya perjalanan sudah tepat kamu tinggal mengikuti Jalan Parangtritis lurus terus ke sebelah selatan hingga menjumpai jembatan yang sangat panjang. Setelah itu kamu akan menjumpai pos retribusi atau loket pembayaran retribusi Pantai Parangtritis. Sebelum pos retribusi kamu belok kanan dan akan menjumpai papan nama Gumuk Pasir Parangkusumo. Ikuti terus jalan yang ada hingga kamu sampai di Gumuk Pasir Parangkusumo.

Jarak dari Kota Jogja ke Gumuk Pasir Parangkusumo kurang lebih adalah 28 KM dan waktu tempuh normal kendaraan bermotor  dari Kota Jogja menuju Gumuk Pasir Parangkusumo kurang lebih 1 jam.

Fasilitas

Fasilitas Gumuk Pasir Parangkusumo saat ini dapat dikatakan memiliki fasilitas seadanya, dan jika ingin fasilitas yang lebih lengkap bisa ke area Pantai Depok, Pantai Parangtritis atau Pantai Parangkusumo. Jarak Gumuk Pasir ke pantai juga tidak jauh. Berikut beberapa fasilitas yang ada di Gumuk Pasir:

  • Warung Makan
  • Tempat Parkir
  • Toilet
  • Spot Foto
  • Wisata Jeep
  • Mushola (berada diarea pantai)
  • Sandboarding Gumuk Pasir

Harga Tiket dan Parkir Gumuk Pasir Parangkusumo

Harga tiket masuk Gumuk Pasir Parangkusumo adalah Rp 5.000 saja

Parkir

  • sepeda motor Rp 2.000
  • mobil Rp 5.000

Sewa Jeep : Rp 140.000 – Rp 330.000

Sewa papan Sanboarding : Rp 100.000 – Rp 200.000

Aktivitas yang bisa kamu lakukan di gumuk pasir

1. Berfoto dengan spot yang instagramable

spot foto instagramable
Photo by: @djshamp

Banyak spot foto yang bisa kamu nikmati disini dan semuanya gratis. Jangan lupa bawa kamera atau hp yang berkualitas tinggi ya.

hijab traveler
Photo by: @ulfaiqlima
Prewedding di Gumuk Pasir Parangkusumo
Photo by: poetrafoto.files.wordpress.com

2. Bermain Sandboarding Gumuk Pasir

Sandboarding gumuk pasir parangkusumo
Photo by : @martadermawan

Kamu bisa mencoba bermain Sandboarding Gumuk Pasir di atas gundukan pasir yang tingginya beberapa meter. Karena ini lautan pasir pastinya akan sangat panas di siang hari. Jadi waktu terbaik untuk bermain sandboarding ini sore hari hingga matahari tenggelam.

Sandboarding Gumuk Pasir
Photo by: @dominiquediyose

3. Wisata jeep

Setelah bermain Sandboarding Gumuk Pasir kamu bisa menyewa jip disini. Kamu akan diajak berkeliling menikmati indahnya pantai yang ada di Bantul dan juga tempat wisata lainnya. Beda dengan wisata jeep Merapi yang menyuguhkan kemegahan Gunung Merapi, jip Gumuk Pasir akan menyuguhkan hamparan pasir, pantai bahkan sunset. Seru bukan?

Jip Gumuk Pasir Parangtritis Bantul (foto:lagilibur.com)