susur sungai goa tanding

Pesona Stalagmit dan Stalatit Goa Tanding Gunungkidul

Pesona Stalagmit dan Stalatit Goa Tanding Gunungkidul – Gunungkidul tidak pernah kehabisan tempat wisata yang mempesona untuk dikunungi. Mulai dari wisata pantai, embung, gunung hingga goa. Di Gunungkidul terdapat goa yang sangat keren, namanya goa Tanding. Kini goa tanding menjadi destinasi wisata yang wajib kamu kunjungi nih. Sudah banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang berkunjung kesini. Goa tanding menyuguhkan keindahan sungai dibawah tanah serta pesona  stalaktit dan stalagmit yang akan membuat siap pun yang berkunjung kesana bakal dibuat terpesona olehnya.

Goa Tanding ini diresmikan awal tahun 2016. Objek wisata ini tidak jauh beda dengan wisata goa pindul. Pesona ditawarkan oleh gua Tanding pun tak kalah indah, jika dibandingkan dari Gua Pindul Gunungkidul yang sudah lebih dulu terkenal di kalangan wisatawan. Selain itu lokasi kedua wisata gua itu pun tergolong masih dalam satu kawasan dan satu aliran sungai. Tetapi bawah tanah Goa Tanding memiliki lorong gua lebih panjang dan ruang gua lebih besar.

Baca Juga :"GOA PINDUL, CAVE TUBING SUNGAI BAWAH TANAH".

Harga Tiket Masuk 

Goa Tanding Gunungkidul
Wisatawan Berkunjung ke Goa (tourjogjamasjo.com)

Untuk masuk ke kawasan Goa Tanding kamu perlu membayar Rp 10.000, ada juga tiket paket seharga Rp 150.000 yang dijual oleh pihak pengelola di mana kamu akan mendapatkan fasilitas sebagai berikut:

  • Penelusuran Goa menggunakan perahu karet
  • Pemandu
  • Jaket pengaman
  • Helm pengaman
  • Sepatu karet
  • Asuransi
  • Terapi ikan
  • 1 (satu) kali makan + minum

Harga sewaktu-waktu bisa berubah ya guys sesuai kebijakan pengelola.

Rute 

Rute menuju tempat wisata ini tidak beda dengan rute menuju goa pindul. Goa ini terletak tidak jauh dari Goa sebelumnya yang sudah ngehits lebih dulu, yaitu Goa Pindul, Goa Tanding terletak di dusun Gelaran 2, Desa Bejiharjo, Karangmojo, Gunung kidul. Untuk menuju ke sini dapat ditempuh sekitar 1,5 jam, sebelum ke sini lebih baik kamu sudah booking tiket terlebih dahulu, karena nanti pemandu yang bersangkutan akan menentukan meeting pointnya.

Baca Juga :"Pantai Sadranan Gunungkidul, Snorkeling dan Mendayung Perahu Kano di Laut".
Menyusuri Goa Dengan Perahu Karet
Menyusuri Goa Dengan Perahu Karet (goatanding.info)

Apa yang menarik di Tempat  ini?

Yang bisa kamu nikmati di sini, pertama dari ukuran dalam goa yang cukup lebar, sehingga masuk perahu karet, dan di dalamnya terdapat keindahan stalagmit dan stalagtit yang terukir secara alami. Selain itu di sini juga disediakan tempat camping.

Fasilitas

Wisata Goa Tanding di Karangmojo Gunung Kidul Yogyakarta bisa dibilang sebuah wisata alam yang memiliki beberapa akan fasilitas dan pelayanan di antaranya sebagai berikut :

  • Area Parkir kendaraan
  • Mushola
  • Rumah makan
  • Tempat Istirahat
  • perlengkapan susur goa
  • Kamar mandi / MCK
  • dan masih banyak lainya

Camping di Goa Tanding

Selain menyusuri sungai bawah tanah kamu juga juga bisa berkemah atau camping di area sekitar goa. Di area sekitar goa ini sudah disediakan padang rumput luas yang dapat menampung sekitar 50 tenda. Jadi tidak salah jika tempat ini disebut tempat wisata yang unik dekat Goa Pindul.

Camping di Goa
Camping di Goa (goatanding.info)

Saran dan Tips

Saran dan tips yang perlu dipersiapkan sebelum berkunjung ke goa tanding:

  1. Pantaulah cuacanya terlebih dahulu supaya tidak menghalangi liburannya.
  2. Karena kamu akan menyusuri goa pastikan kamu bawa baju lebih, perkengkapan mandi dan handuk.
  3. Persipkan keperluan yang akan kamu butuhkan disana nanti, seperti membawa bekal, air minum dan lainnya. Serta beberapa barang tambahan seperti kamera karena anda pasti ingin mengabadikan moment bersama kelurga ataupun teman – teman anda.
  4. Jangan lupa bawa perlengkapan kesehatan (contohnya adalah tissue basah, obat-obatan, antiseptik).
  5. Siapkanlah fisik dan kendaraan kamu supaya liburan kamu berjalan dengan lancar. Jaga kondisi diri kamu dan selalu berhati – hati.
  6. Patuhi semua peraturan yang ada ya guys dan buang sampah pada tempatnya.
Baca Juga :"SNORKELING BERSAMA IKAN DI PANTAI NGLAMBOR GUNUNGKIDUL".

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *